Resep Bawang Goreng by Fitri Agustina Setyarini
Hari ini mood lagi bagus , jadi bikin bawang merah goreng saja.
Menggoreng bawang menurut saya gampang-gampang susah. Harus sabar ,telaten dan konsentrasi.
Walaupun begitu, hasilnya pasti akan memuaskan.
Resep Bawang Goreng
By Fitri Agustina Setyarini (FB Langsungenak)
Bahan:
500 gram bawang merah kupas
1 sdt garam
500 ml minyak goreng baru
Cara membuat:
Iris bawang merah yang telah dikupas. Cuci bersih tiriskan.
Panaskan minyak dalam wajan setengahnya saja, nanti bila minyak berkurang bisa ditambah.
Setelah minyak cukup panas masukkan irisan bawang, taburi sejimpit garam, aduk ratakan.
Bila sudah mulai menguning angkat dan tiriskan diatas loyang atau tampah yang dialasi tisu dapur. Dinginkan. Masukkan ke dalam toples kedap udara.
Catatan:
1. Pilih bawang merah yang bagus.
2. Mengiris bawang bisa secara manual atau dengan alat. Gunakan pisau yang tajam. Sebaiknya jangan terlalu tipis biar tidak menggumpal dan keriting saat sudah matang.
3. Saat memasukkan bawang ke
wajan jangan terlalu banyak. Agar bawang matang merata.
4. Ketika bawang mulai menguning pinggirnya aduk-aduk sebentar dan kecilkan api. Angkat dengan serokan. bawang akan mengalami proses pematangan diatas serokan ,taruh di atas loyang yang dialasi tisu , ratakan warnanya pas dan tidak gosong.
5. Untuk penyimpanan bisa disimpan disuhu ruang . Lebih baik lagi disimpan di kulkas. Akan awet renyahnya. (simpan dalam toples kedap udara ya)
6. Sisa minyak (jelantah) gorengan bawang bisa digunakan untuk menumis sayuran atau sambal.
* saya biasa menambahkan beberapa siung bawang putih. Ikut-ikutan ibu. 😁🙏
Semoga bermanfaat. Terima kasih 😍